Bontang-Paragrafnews: Komando Pengawal Pusaka Adat Dayak (KOPPAD) Borneo berkolaborasi PT. Badak LNG, mendistribusikan wastafel cuci tangan kepada 3 Puskesmas yang ada di Kota Bontang. Selasa 2 Juni 2020.
Komandan Distrik KOPPAD Borneo Kota Bontang, Bayu Sugara menyatakan pendistiribusian wastafel tersebut adalah salah satu bentuk kepedulian kepada masyarakat untuk menjalani tatanan baru atau New Normal di tengah Pandemi Covid-19.
Paparnya, 3 Puskesmas tersebut yakni Bontang Lestari, Puskesmas Bontang Baru dan Puskesmas Bontang Selatan II.
“Kiranya bantuan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat maupun pengunjung Puskesmas,” ungkapnya saat ditemui reporter Paragrafnews.com, di Puskesmas Bontang Selatan II.
Ia berharap, dengan rajin mencuci tangan dan menerapkan protokol kesehatan Covid-19, wabah ini bisa segera redah.
Lebih lanjut Bayu menyampaikan, ucapan terima kasih pihaknya kepada PT. Badak LNG yang telah merealisasikan permohonon KOPPAD Borneo sehingga kegiatan tersebut bisa dilaksanakan.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya PT. Badak, semoga semakin jaya serta sukses selalu dan menjadi perusahaan terdepan di Kota Bontang,” tuturnya.

Selain itu, kegiatan inipun turut melibatkan atau memberdayakan warga binaan Lapas untuk merakit wastafel cuci tangan tersebut.
Senada, Internal & Eksternal Officer Badak LNG Muhamad Al Fazri mengatakan ini merupakan kolaborasi pertama dengan KOPPAD Borneo.
“Kita juga sedang merencanakan untuk kedepannya bekerjasama lagi untuk berbagi masker. Namun kita akan melihat dulu seberapa urgent masker ini dibutuhkan,” ucapnya.
Sementara, Fitriawati Yusuf Kepala Puskesmas Bontang Selatan II mengimbau kepada masyarakat sangat penting untuk menjaga kesehatan, salah satunya dengan rajin cuci tangan.
“Terima kasih atas kepeduliannya, insyaa Allah ini sangat bermanfaat bagi kami dan para pengunjung serta masyarakat sekitar,” pungkasnya.