Beranda Daerah Walikota Bontang Lepas Distribusi Logistik Pemilu 2019

Walikota Bontang Lepas Distribusi Logistik Pemilu 2019

0

Bontang-Paragrafnews: Walikota Bontang lepas secara resmi distribusi logistik pelaksanaan Pemilu pada 17 April 2019 besok, Bertempat di gudang logistik KPU Jalan MT Haryono, Selasa (16/4/2019).

Sebelum melepas Logistik, Dalam sambutannya, Walikota Bontang Neni Moerniaeni, mengapresiasi seluruh pihak terkait yang telah membantu. Ia pun mengharapkan tahapan Pemilu dapat berjalan aman dan lancar hingga pencoblosan di 17 April 2019 nanti.

“Olehnya Pemerintah Bontang Menganggarkan Dana berupa konsumsi baik minum maupun makanan pada H-1 Pelaksanaan Pemilu bagi seluruh petugas nantinya,” Ucap Neni.

Pendistribusian logistik berupa bilik dan kotak suara, surat suara, dan beberapa kebutuhan lain ini secara resmi dilepas langsung oleh Walikota Bontang Neni Moerniaeni di dampingi Komisioner KPU, Komisioner Bawaslu Bontang, unsur Forkopimda diantaranya Kajari, Kapolres, Dandim 09/08, serta Danposal Bontang.

Usai di lepas Walikota Bontang, satu persatu 9 armada truk pengangkut logistik ini, dikawal patwal Polantas Bontang menuju Lokasi di 3 Kecamatan di 15 Kelurahan di Kota Bontang.

Artikulli paraprakHari ini KPU Mulai Distribusi Logistik Pemilu 2019
Artikulli tjetërKPU Bontang Kurang 360 Surat Suara DPTb ?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini