Bontang – Paragrafnews.com: Bontang memang juara, aktif, global, dan optimis. Pasalnya, pada ajang Pameran Batam PPI 2020, UKM Bontang juara 1, dan meraih poin tertinggi dari beberapa penilaian. Stand milik Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, dan Perdagangan (Diskop-UKMP) Bontang mendapat anugerah stand terbaik di Nagoya Hill, Batam.
Kepala Diskop-UKMP Bontang Asdar melalui Kabid Perdagangan Dalam Negeri Doddy Rosdian dan stafnya Anita mengatakan pameran produk unggulan perdagangan, pariwisata, dan investasi digelar sejak 13-16 Februari 2020 di Batam.
“Kami menampilkan produk UKM Bontang, seperti makanan khas Bontang amplang, dan batik khas Bontang,” kata Anita.
Tampilan stand, ternyata menjadi penilaian juri, termasuk jumlah pengunjung dan lainnya. Di akhir pameran, barulah diumumkan stand milik Diskop-UKMP Bontang meraih poin sebanyak 900, alias tertinggi dari stand lainnya.
Penilaian stand terbaik didasarkan atas kinerja-kinerja sebagai berikut. Di antaranya keindahan stand, termasuk didalamnya kebersihan stand, dan penampilan desain stand, baik eskterior maupun interior, penampilan materi informasi yang dipamerkan, dan penampilan serta keterampilan petugas stand.
Kata Anita yang menjaga stand di Batam, penilaian penjurian juga berdasarkan desain stand, pelayanan penjualan, ramai pengunjung, penjelasan informasi produk, dan keragaman produk.
“Alhamdulillah Bontang dapat juara 1, Bontang JAGO,” ungkapnya.